Direktur Utama Bank Kalbar Hadiri Pelantikan Kepala BPK RI Provinsi Kalimantan Barat
Pontianak, – Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) Provinsi Kalimantan Barat resmi berganti kepemimpinan. Jabatan Kepala BPK RI Provinsi Kalbar yang sebelumnya dipegang oleh Winner Frangky Halomoan Manalu kini diserahkan kepada Dr. Sri Haryati
Pelantikan dan serah terima jabatan ini berlangsung di Aula BPK RI dan dihadiri oleh berbagai pejabat penting, termasuk Ketua VI Anggota BPK RI, Drs. H. Fathan Subchi, M.A.P., CII SSA, CHFA. Acara tersebut juga dihadiri oleh Direktur Utama Bank Kalbar, yang menyatakan komitmen Bank Kalbar dalam bersinergi dengan BPK RI guna mewujudkan tata kelola keuangan negara yang berkualitas dan bermanfaat.sabtu, (15/2)
Dalam pernyataannya, jajaran Direksi dan seluruh karyawan/karyawati Bank Kalbar mengucapkan selamat dan sukses kepada Dr. Sri Hartati atas amanah yang diberikan. “Kami berharap di bawah kepemimpinan beliau, BPK RI semakin berperan aktif dalam mengawal pembangunan di Provinsi Kalimantan Barat yang kita cintai,” ujar Rokidi
Dengan semangat kolaborasi dan sinergi, Bank Kalbar berkomitmen untuk terus mendukung BPK RI dalam menjaga transparansi dan akuntabilitas keuangan daerah demi pembangunan yang lebih baik.